
Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Cilacap ke 164 tahun 2020, Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Cilacap kembali menyelenggarakan Special Event Station dengan nama panggil ” 8A164CLP “.


Acara akan diselenggarakan mulai :
Acara akan diselenggarakan mulai :
– Hari, Tanggal : Jum’at, Sabtu dan Minggu, 20, 21 dan 22 Maret 2020
– Waktu : Pukul 07.00 WIB (00.00 UTC) sampai selesai
– Tempat kegiatan :
1. Sekretariat Orlok Cilacap, Jln. Perintis Kemerdekaan No. 66, Kebonmanis, Cilacap Utara, Jawa Tengah, 53235
2. Pendopo Kabupaten Cilacap, Jln. Jend. Sudirman No. 32, Sidanegara, Cilacap Tengah, Jawa Tengah, 53223
– Keterangan : Pembukaan dan First Call oleh Bupati Cilacap, H. Tatto Suwarto Pamuji, S.Sos, MM (YD2TTO).
– Band : 2 meter, 15 meter, 20 meter, 40 meter dan 80 meter.
– Mode : FM / SSB / FT8 / CW
Kegiatan SES 8A164CLP memiliki tema :
” Dengan kegiatan SPECIAL EVENT STATION 8A164CLP / SPECIAL CALL HARI JADI KAB. CILACAP KE 164 TAHUN 2020 ORLOK CILACAP, Kita sukseskan Bangga mBangun Desa untuk memwujudkan SDM unggul menuju Indonesia Maju“
Peserta adalah :
- Anggota amatir radio baik dalam maupun luar negeri.
- Memiliki Ijin Amatir Radio / IAR dan KTA yang masih aktif/berlaku.
Mentaati SOP amatir radio.
Pertukaran laporan (R/S) :
Callsign + Report + Ucapan selamat hari jadi Kab. Cilacap ke 164, Bangga mBangun Desa
Contoh :
” 8A164CLP disini YE9CDL, 59, Selamat Hari Jadi Kab. Cilacap ke 164, Bangga mBangun Desa “
Peserta yang berhasil menghubungi Station 8A164CLP, akan mendapatkan eQSL Card/ Sertifikat Special Call yang dapat di unduh melalui link :
https://drive.google.com/drive/folders/19eb-2tf9tKYpWFzxN4u2eHTY8ylOCUak?usp=sharing
Kami tunggu partisipasinya dan see you in the band. 73.

source: http://orari-lokalcilacap.or.id/